Taman Nasional Danau Sentarum atau disingkat dengan TNDS merupakan danau konservasi terbesar di Indonesia dengan luas mencapai 130.000 ha. Banyak kekayaan alam yang berada di kawasan ini. TNDS terletak di Kabupaten Kapuas Hulu, tepatnya di Kecamatan Batang Lapur.
TNDS dapat ditempuh melalui jalur darat, sungai, dan udara. Dari Pontianak, kendaraan roda empat
dapat menjadi alternatif menuju TNDS melalui
Sintang hingga ke Semitau selama 11 jam. Melalui sungai perjalanan menempuh waktu selama 7 jam dengan menggunakan perahu bandong dari Siantang ke Semitau. Dari Semitau tersedia perahu menuju Lanjak dimana Anda dapat menjumpai danau yang dilindungi ini.
Dari jalur udara hanya ditempuh selama 1 jam dari Pontianak
menuju Putussibau dengan harga 800ribuan/orang. Dari Putussibau, memakai perahu cepat ke Nanga Suhaid selama 6 jam. Putussibau merupakan kota terdekat dari
taman nasional ini. Jarak yang sebenarnya dari Pontianak menuju
Putussibau ialah 846 kilometer melalui darat, atau sekitar 814 kilometer
melalui sungai.
Di TNDS kita disuguhi pemandangan alam yang mempesona. Dengan keanekaragaman flora dan fauna, sejarah, budaya penduduk lokal membuat TNDS menjadi sebuah temapat yang sangat layak untuk dikunjungi. Tetapi jangan berharap anda akan mendapat fasilitas lengkap di TNDS, karena hanya terdapat rumah-rumah penduduk dan tanpa listrik. Kita akan benar-benar menyatu dengan alam.
No comments:
Post a Comment