February 23, 2015

Kabupaten Sanggau

Kabupaten/kota Sanggau

Kabupaten Sanggau merupakan salah satu daerah yang terletak di tengah-tengah dan berada di bagian utara provinsi Kalimantan Barat dengan luas daerah 12.857,70 km² dengan kepadatan 29 jiwa per km². Kabupaten Sanggau merupakan tempat kelahiran Gubernur Kalimantan Barat saat ini, Cornelis M.H.

Penduduk asli Kabupaten Sanggau yaitu Suku Melayu yang dahulunya merupakan wilayah Kerajaan Sanggau (1380). Tetapi sekarang penduduk di Kabupaten Sanggau telah beragam dari berbagai suku seperti Dayak, Batak, Jawa, dan Madura.

Kabupaten Sanggau juga merupakan tempat masuk ke negara Malaysia, tepatnya di Kota Entikong merupakan boarder pass yang sering dilalui untuk ke negara tetangga tersebut. Selain terkenal dengan keberadaan Entikong, Kabupaten Sanggau juga mempunyai beberapa spot wisata yang menarik. Pancur Aji, Sipatn Lotup (sumber air panas), Air Jeram Suruh Tembawang, dan Gunung Tiong Kandang.


Artikel Terkait:



No comments:

Post a Comment